Menyongsong Tahun Ajaran Baru, SMPMu Al-Ghifari Batanghari Adakan Seminar Kurikulum Merdeka

Alghifarimu.sch.id, Batanghari – Terselenggaranya Kurikulum Merdeka yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada bulan Januari 2022 lalu diharapkan dapat merata di tingkat SD, SMP, dan SMA. Pembaruan sistem pembelajaran di kelas ini digunakan baik oleh SMPMu Al-Ghifari Batanghari dengan mengadakan Seminar Implementasi Kurikulum Merdeka, sekaligus menyambut tahun ajaran baru.

Sejumlah 14 tenaga pendididik mengikuti seminar yang diadakan di Aula Atas SMPMu Al-Ghifari, dimana Kurikulum Merdeka berfokus pada project-project esensial untuk peserta didik, salah satunya mencari esensial pada setiap mata pelajaran. Orientasi proses pelajar bukan pada hasil namun melihat kondisi dan kompetensi anak, seperti yang disampaikan oleh Muhammad Khotib sebagai Pemateri Seminar pada Hari Jumat (08/07).

Ada 3 point dari seminar kali ini yaitu Belajar Berpacu, dengan Teknologi Berbasis Project Kontekstual dan Kearifan Lokal. Pembahasan mengenai dimensi Pelajar Pancasila juga tidak lepas dari aspek-aspek sekolah; Kegiatan intrakurikuler, Budaya sekolah, dan Ekstakurikuler.

Abdul Jalil sebagai pemateri kedua menyebutkan beberapa fase dalam penerapan Kurikulum Merdeka. Tenaga pendidik juga diarahkan untuk mengakses aplikasi khusus untuk memonitoring pelaksanaan pembelajaran dan menyiapkan assesmen untuk memahami peserta didik secara individual.

Kepala SMP Muhammadiyah Al-Ghifari, Ave Suakanila Fauzisar mengharapkan Kurikulum Merdeka bisa dilaksanakan secara bersama-sama untuk sekolah yang lebih baik. Di samping itu, sekolah akan menerapkan sistem e-learning pada peserta didik. (Intifada)

Berita Terkait